Sunday, 31 January 2016

Ide Kreatif Membuat Karajinan Tangan dari Kardus

Ide Kreatif Membuat Karajinan Tangan dari Kardus

Jika kamu memiliki banyak sekali kardus bekas yang sudah tidak terpakai, kamu bisa menjualnya untuk mendapatkan uang.
Tapi ada cara yang lebih baik untuk memanfaatkan kardus bekas tersebut yaitu dengan membuatnya menjadi sebuah kerajinan tangan. Banyak karya yang bisa kamu hasilkan dari bahan kardus bekas yang sudah tidak terpakai lagi. Berikut ini beberapa contoh kerajinan tangan yang bisa kamu buat dari bahan kardus bekas.

IPAD STAND DARI KARDUS BEKAS

Penyangga iPad dari Kardus Bekas
Sumber: mobgenic.com

Dengan peralatan sederhana stand dari kardus bekas ini bisa menjadi salah satu alternatif mendaur ulang kardus bekas. Selain itu dengan membuat kerajinan tangan seperti ini bisa menjadi hobi dan mengisi waktu luang kamu.

RUMAH BERMAIN KUCING

Miniatur Rumah untuk Bermain Kucing
Sumber: marthastewart.com

Jika kamu mempunyai kucing peliharaan, kamu bisa membuatkannya miniatur rumah sebagai tempat dia bermain. Dengan memanfaatkan bahan kardus bekas dan peralatan sederhana kamu bisa membuat rumah bermain untuk kucing.

MEMBUAT MAKEDO GIANT WIND BALL

Makedo Giant Wind Ball
Sumber: instructables.com
Bola raksasa yang berputar mengikuti arah angin ini terisnpirasi oleh desain Makedo Satoshi Tanaka. Makedo merupakan mainan anak-anak yang terbuat dari kardus karton. 

MEMBUAT POHON NATAL

Pohon Natal dari Kardus Bekas
Sumber: mobgenic.com

Pohon natal tidak hanya bisa dibuat menggunakan pohon cemara, tapi juga bisa menggunakan kardus bekas.


RUMAH BURUNG

Kerajinan Tangan Rumah Burung
Sumber: www.instructables.com

Untuk membuat kerajinan ini memang membutuhkan kemampuan khusus. Bila kamu ingin membuat kerajinan ini Jesse Harrington telah membuatkan langkah-langkah pembuatan desain serta video proses pembuatannya .

LAPTOP STAND

Laptop Stand dari Kardus Bekas
Sumber: mobgenic.com

Salah satu keunggulan dari kardus adalah mudah dibentuk dan memiliki ketahanan yang kuat. Dengan membentuk pola-pola tertentu lalu menggabungkan menjadi satu akan membentuk sebuah laptop stand hasil dari karya kamu sendiri. 

MEMBUAT CELENGAN

Membuat Celengan Unik dari Kardus Bekas
Sumber: instructables.com

Bila kamu sudah mahir membuat kerajinan tangan kamu bisa menjualnya dan menyimpan uangnya di celengan ini. Dengan desain serta penambahan warna akan membuat celengan ini lebih menarik. 



No comments:

Post a Comment